Rekrutmen karyawan baru bisa memakan waktu yang lama dan proses yang rumit. Anda dapat menggunakan recruitment metrics untuk memastikan terhubung dengan kandidat potensial, menilai mereka secara tepat, dan merekrut yang terbaik dari mereka. Setiap perusahaan memiliki proses hiring yang unik, tetapi recruitment metrics wajib ada untuk dapat membantu bisnis apa pun menjadi lebih baik dalam merekrut kandidat:
Metrik sumber perekrutan
Mengetahui sumber terbaik dari pelamar dan karyawan baru memungkinkan Anda mencurahkan daya Anda ke saluran yang tepat. Sistem pelacakan pelamar akan memberi informasi dari mana setiap kandidat berasal.
Sumber perekrutan bisa beragam. Misalnya, job portal akan mendatangkan lebih banyak pelamar, tetapi kemungkinan hanya sedikit dari mereka yang akhirnya menjadi karyawan baru di perusahaan Anda, terlebih jika peran yang Anda tawarkan butuh skill spesifik. Di sisi lain, program rujukan (employee referral) mungkin hanya merekomendasikan sedikit kandidat, tetapi lebih besar peluangnya untuk Anda pekerjakan.
Metrik waktu
Setiap perusahaan berupaya untuk memiliki proses yang gesit, tak terkecuali dalam merekrut karyawan. Posisi terbuka berarti Anda mengalihkan sumber daya lain hingga posisi tersebut terisi. Mengetahui berapa hari posisi terbuka sebelum tawaran diterima akan membantu Anda memahami efisiensi proses perekrutan.
Proses cepat dan waktu pendek biasanya merupakan cara yang tepat. Namun, penting juga untuk berhati-hati mempertimbangkan kandidat sehingga Anda tidak perlu mengulangi proses yang sama di kemudian hari. Perhatikan metrik waktu untuk memastikan perusahaan Anda merekrut dengan kecepatan yang tepat.
Metrik biaya
Tetap berpegang pada anggaran dan melacak setiap pengeluaran adalah bagian penting dari hiring. Biaya perekrutan mengacu pada total pengeluaran untuk mengisi peran tertentu dalam organisasi. Ini dapat mencakup biaya gaji perekrut, biaya perekrut eksternal, teknologi perekrutan, penempatan, perjalanan, dan lain-lain.
Jika perusahaan Anda belum melacak biaya perekrutan, Anda dapat bekerja sama dengan bagian keuangan untuk mengetahui di mana Anda menghabiskan waktu paling banyak dalam proses. Anda dapat memperoleh rincian dan menghitung biaya waktu yang dihabiskan anggota tim.
Metrik tingkat dan waktu penyelesaian aplikasi
Bagi sebagian besar pelamar, proses rekrutmen dimulai dengan melengkapi aplikasi online. Ini berarti Anda harus mendapatkan seluruh informasi yang Anda butuhkan dari pelamar tanpa menyita banyak waktu mereka. Anda dapat melihat tingkat penyelesaian aplikasi untuk mengetahui berapa banyak pelamar yang menyerah di tengah jalan.
Jika banyak pelamar yang kesulitan melengkapi aplikasi dan akhirnya menyerah, cari tahu penyebabnya dengan menelusuri prosesnya, lalu buat penyesuaian yang diperlukan. Ada baiknya Anda juga memantau waktu rata-rata yang dibutuhkan pelamar. Proses aplikasi online yang membutuhkan waktu lebih dari lima menit berpengaruh pada tingkat penyelesaian yang rendah.
Metrik tingkat penerimaan
Saat menemukan kandidat ideal, Anda bisa saja mendapat penolakan dari mereka, yang mungkin membuat Anda kehilangan peluang mempekerjakan mereka. Karena itu, mengawasi tingkat penerimaan tawaran Anda dapat membantu menentukan apakah ada yang salah di pihak Anda.
Kandidat menolak tawaran pekerjaan karena sejumlah alasan. Kompensasi menjadi alasan umum, tetapi bukan satu-satunya. Kandidat bisa menolak tawaran Anda karena proses perekrutan yang panjang, pemahaman yang buruk tentang peran, atau pengalaman negatif saat wawancara. Jika Anda tahu penyebabnya dan memperbaikinya, Anda bisa membuat kandidat dengan senang hati mengatakan “ya” pada tawaran Anda.
Metrik umpan balik
Salah satu cara terbaik meningkatkan proses perekrutan Anda adalah dengan meminta umpan balik dari para pelamar. Mintalah penilaian mereka dengan menyertakan pertanyaan yang akan membantu Anda mempelajari apa yang berhasil dan apa yang perlu ditingkatkan.
Recruitment metrics sangat bagus untuk menarik kesimpulan berbasis informasi dan data. Dengan mengukur metrik ini dan metrik lainnya yang relevan dengan proses rekrutmen, Anda tidak hanya mendapatkan proses yang efisien, tetapi juga peluang lebih besar mendapatkan top talent.
Recruiter dapat menggunakan recruitment software terbaik dari Shortlyst agar proses rekrutmen lebih efisien. Shortlyst telah menggunakan teknologi AI yang cerdas dan efisien sehingga proses rekrutmen akan berjalan dengan lebih cepat.
Shortlyst dapat memberikan lebih dari 600 juta profil yang bisa diakses dari seluruh dunia. Selain itu juga dapat terintegrasi dengan platform seperti LinkedIn dan lainnya. Terdapat banyak fitur yang mampu mendukung proses rekrutmen menjadi lebih mudah. Dengan harga yang terjangkau Shortlyst dapat membantu recruiter menjalankan proses rekrutmen karyawan dengan mudah dan cepat.